Thursday, 31 January 2013

Kesempatan Kuliah Gratis dari BII (Bank Internasional Indonesia)

   Bagi kalian yang ingin melanjutkan kuliah, PT. Bank Internasional Indonesia Tbk (BII) memberikan penawaran beasiswa penuh untuk belajar di beberapa perguruan tinggi di Indonesia. Kampus-kampus negeri yang bermitra dengan BII dalam program beasiswa ini adalah Universitas Indonesia (UI), Institut Pertanian Bogor (IPB), Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung, Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, dan Institut Sepuluh November (ITS) Surabaya.

   Beasiswa diberikan bagi calon mahasiswa yang memilih dan diterima di kampus-kampus tersebut dengan cakupan program studi ilmu ekonomi termasuk bisnis, manajemen, keuangan, pemasaran, akunting, dan perbankan; administrasi, hukum, komputer dan teknologi informasi (IT); sosial, politik dan bahasa; komunikasi, psikologi; matematika, statistik, aktuaria; komputer, dan teknik.

    Beasiswa yang diberikan meliputi biaya pendaftaran dan pendidikan, biaya hidup, tunjangan buku dan internet, serta asuransi kesehatan. Namun untuk mendapatkan kesempatan tersebut, Anda harus memenuhi beberapa persyaratan berikut:

- Warga Negara Indonesia, yang sedang duduk di kelas 3 SMA pada tahun ajaran 2012/2013 atau lulusan tahun ajaran sebelumnya
- Memiliki nilai minimum rata-rata delapan
- Mengikuti sedikitnya dua program ektrakurikuler di sekolah
- Memiliki motivasi yang tinggi untuk maju dan aspirasi kuat untuk menghadapi tantangan dan memimpin di karier pilihannya maupun sosial setelah lulus
- Berasal dari keluarga pra-sejahtera, dan tidak sedang menerima beasiswa yang sama dari organisasi lain
- Memiliki surat bukti penerimaan dari universitas pilihan yang direkomendasikan BII-Maybank
- Menunjukkan komitmen dan minat  terhadap pengembangan masyarakat, sosial dan negara ditunjukkan dengan pengalaman/aktif dalam organisasi sosial dan kesiswaan.

Bagi Anda yang berminat untuk mendaftarkan diri, dapat mengunduh formulir pendaftaran BII MF Scholarship - Form 2012 dan kirimkan formulir ke alamat :

Bagian CSR, Divisi Komunikasi Perusahaan
PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BII),
Sentral Senayan III, lantai 25,
Jl. Asia Afrika No. 8, Gelora Bung Karno, Senayan
Jakarta Pusat 10270

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi telepon : (+21) 2922 8888 ext 32503/ 32426/ 32461 dan email: scholarship@bankbii.com , atau mengunjungi laman resmi program beasiswa BII.(rfa)

sumber:
okezone.com
ariksuseno.blogspot.com

0 komentar:

Post a Comment